- Mobil Listrik Membawa Revolusi Era Baru Ke Indonesia
Meski harganya mahal dibandingkan mobil biasa, biaya kepemilikan dan perawatan mobil listrik lebih murah. Faktor usia baterai panjang dan insentif pajak dari pemerintah juga menambah efisiensi biaya.
Karena tidak memiliki transmisi dengan jumlah gigi banyak, mengendarai mobil listrik terasa mudah. Pengendalian, responsivitas dan kenyamanan juga baik karena titik pusat gravitasi rendah. Motor listrik juga menawarkan akselerasi dan deselerasi halus.
Dengan memilih mobil listrik, pemilik ikut serta dalam memelihara bumi. Tidak seperti mobil ICE, mobil listrik memakai energi terbarukan 100% yang tidak mengeluarkan asap knalpot dan gas rumah kaca.
Seperti alat elektronik, mobil listrik juga sangat mudah dicas. Meskipun pengisian baterai membutuhkan waktu lebih lama, beberapa perencanaan akan mengurangi dampaknya. Seringkali pengisian dilakukan dalam semalaman. Kalau pakai metode pengisi daya cepat (100kW), proses selesai dalam beberapa menit.
Memang harga jual mobil listrik mahal. Namun biaya perawatan lebih rendah dibandingkan mobil ICE. Kenapa? Komponen mobil listrik lebih sedikit, dan tidak perlu mengganti berbagai macam oli.
Karena komponen penggerak lebih sedikit, mobil listrik mampu menghasilkan kabin lebih lapang dan banyak tempat penyimpanan. Contohnya saja di balik kap mesin depan. Karena tanpa ada mesin konvensional, kebanyakan mobil listrik menambahkan lagi ruang kargo untuk meletakkan barang. Motor elektrik dan baterai juga tergolong kompak dan tidak banyak memakan ruang.
Pemerintah terus menambah jumlah charging station hingga pelosok. Pastinya bakal menambah benefit bagi kepemilikan kendaraan listrik kelak.
(AG)